“Tahun ini, kita memperingati 65 tahun UUPA, sebuah pijakan bersejarah yang menuntun kita untuk terus berbenah. Tantangan ke depan semakin kompleks, mulai dari penyelesaian sengketa tanah, percepatan pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL), hingga digitalisasi layanan yang harus mampu menjawab kebutuhan masyarakat di era modern,” ujarnya.
Peringatan HANTARU 2025 di Musi Rawas juga diisi dengan doa bersama, refleksi perjalanan reforma agraria, serta ajakan kepada seluruh pegawai untuk terus bekerja dengan integritas dan profesionalisme. Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas menegaskan komitmennya untuk mendukung program nasional dalam rangka mewujudkan kepastian hukum atas tanah, keadilan dalam penguasaan lahan, serta penataan ruang yang ramah lingkungan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dengan semangat Hari Agraria dan Tata Ruang Nasional, Kantor Pertanahan Kabupaten Musi Rawas berharap pelayanan pertanahan semakin mudah, cepat, transparan, dan akuntabel, demi kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah yang
Halaman : 1 2