Pj Wako dan Jajaran Safari Jumat di Masjid Nabilah Kali Serayu

Monday, 6 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LUBUKLINGGAU-Penjabat (PJ) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa dan jajaran melaksanakan Safari Jumat di Masjid Nabilah Kali Serayu Kecamatan Lubuklinggau Utara ll, Jumat (3/11/2023).

H Trisko Defriyansa dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih karena kehadirannya beserta rombongan diterima dengan sangat baik.

Perlu diketahui sambungnya, pada 2024 nanti merupakan tahun politik. Jadi masyarakat harus menjaga kondusifitas agar terwujudnya Lubuklinggau madani.

Dikatakannya, Pemkot Lubuklinggau selalu memperhatikan aspek yang dibutuhkan masyarakat. Salah satunya dengan gencar melakukan upaya penurunan stunting.

“Saya berharap apabila ada masyarakat yang rentan terdampak stunting, segera laporkan kepada kami melalui Tim Percepatan Penanggulangan Stunting (TPPS),” imbuhnya.

Pj Wako juga mengingatkan bahwa masjid jangan dijadikan tempat politik atau kampanye karena ini adalah tempat suci serta untuk beribadah.

Baca Juga  Pj Wali Kota Hadiri High Level Meeting dan Rakor Eletronifikasi Transaksi Pemda

Sementara pengurus Masjid Nabilah, Supriyono mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemkot Lubuklinggau yang telah melaksanakan Safari Jumat di Masjid Nabilah. Semoga program Pemkot Lubuklinggau terus berjalan dengan baik.

Tanah masjid ini lanjutnya, merupakan tanah wakaf yang berukuran 15 x 15 meter, dibangun pada 2015 lalu.

Di masjid ini ada 23 anak yatim yang tergabung dalam paguyuban anak yatim.

Baca Juga  Pj Wali Kota Sambut Baik Pembentukan Unit SAR di Lubuklinggau

Sedangkan Khotib sholat Jumat, Ustad Dedi Irawan mengatakan sebaik-baiknya manusia adalah yang bertaqwa, mari hidupkan serta kerjakan sunnah Nabi Muhamad SAW dan bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pj Wako: Pemkot Lubuk Linggau Satu-satunya Daerah di Sumsel yang Memiliki Aplikasi Hitung Cepat
Pj Wako dan Jajaran Safari Jumat di Masjid Jami’ At Takwa
Pj Wako dan Jajaran Pemkot Senam Bersama di SMPN 9 Lubuk Linggau
Pj Wako Buka Kegiatan Seminar Character Building Based of Minset Change
Pj Wako Buka Kegiatan Monitoring dan Evaluasi GKPD, PJAS dan PPABK 2024
Pj Wako Pimpin Apel Pembinaan Netralitas ASN
Pj Walikota Lubuk Linggau Hadiri Rapat Dengar Pendapat dengan Kemendagri dan Komisi II DPR RI Terkait Kesiapan Pilkada
Pj Wali Kota Lubuk Linggau, H Koimudin bersilaturahmi dengan Menteri Sosial RI, Drs. H. Saifullah Yusuf
Tag :

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 13:28 WIB

Pj Wako: Pemkot Lubuk Linggau Satu-satunya Daerah di Sumsel yang Memiliki Aplikasi Hitung Cepat

Friday, 22 November 2024 - 13:23 WIB

Pj Wako dan Jajaran Safari Jumat di Masjid Jami’ At Takwa

Friday, 22 November 2024 - 13:19 WIB

Pj Wako dan Jajaran Pemkot Senam Bersama di SMPN 9 Lubuk Linggau

Friday, 22 November 2024 - 13:13 WIB

Pj Wako Buka Kegiatan Seminar Character Building Based of Minset Change

Friday, 22 November 2024 - 13:09 WIB

Pj Wako Buka Kegiatan Monitoring dan Evaluasi GKPD, PJAS dan PPABK 2024

Berita Terbaru

Lubuklinggau

Pj Wako dan Jajaran Safari Jumat di Masjid Jami’ At Takwa

Friday, 22 Nov 2024 - 13:23 WIB

Lubuklinggau

Pj Wako dan Jajaran Pemkot Senam Bersama di SMPN 9 Lubuk Linggau

Friday, 22 Nov 2024 - 13:19 WIB