Secara umum ada empat pilar Visi Indonesia 2045, yakni pembangunan manusia serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek), pembangunan ekonomi berkelanjutan, pemerataan pembangunan serta pemantapan ketahanan nasional dan tata kelola pemerintahan.
Adapun narasumber dalam FKP ini adalah Rektor Universitas Musi Rawas, Andy Mulyana dengan tema “Transformasi Sosial dan Perlindungan Sosial yang Adaptif dalam Pencapaian Kesejahteraan Rakyat”.
Kemudian, dosen Universitas Bina Insan, Ronal Aprianto dengan tema ‘Penguatan Sektor Unggulan dan Penerapan Ekonomi Hijau’.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Serta dosen Universitas PGRI Silampari, Viktor Pandra dengan tema ‘Peningkatan Daya Saing Ketenagakerjaan dan Sumberdaya Manusia yang berkualitas,’.
“Semoga dengan Forum Konsultasi Publik hari ini dapat melakukan perubahan yang positif untuk Kota Lubuklinggau kedepan,” imbuhnya.
Halaman : 1 2