Menu

Mode Gelap
 

Lubuklinggau WIB ·

Sekda Buka Pelatihan Manajemen Service Excellent


					Sekda Buka Pelatihan Manajemen Service Excellent Perbesar

LUBUKLINGGAU-Sekda Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa membuka kegiatan pelatihan manajemen service excellent yang dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DKUM) Kota Lubuklinggau.

Dalam sambutannya sekaligus melaporkan kegiatan tersebut, Kepala DKUM Kota Lubuklinggau, H Wiwin Eka Saputra mengatakan tujuan pelaksanaan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman tentang konsep dasar pelayanan pengurus dan pengelola koperasi untuk melaksanakan standarisasi pelayanan koperasi.

Baca Juga  Atasi Nyeri Menstruasi Dengan Cara Ini

Selain itu, kepada peserta supaya dapat meningkatkan pelayanan mutu tinggi kepada setiap anggota koperasi dan mampu membangun sikap responsif dan tanggap dalam melaksanakan tugas nantinya.

“Peserta juga supaya dapat membangun etos kerja disiplin dan rasa tanggung jawab dalam melayani pengurus dan anggota koperasi dalam rangka pelayanan prima, secara internal dan pihak eksternal,” ungkapnya.

Baca Juga  Wawako Buka Kegiatan Diseminasi Audit Kasus Stunting Tingkat Kota Lubuklinggau

Sementara Sekda, H Trisko Defriyansa menjelaskan bahwa koperasi merupakan perekonomian yang paling mendasar.

Oleh sebab itu, dengan dilaksanakan pendidikan atau pelatihan seperti ini akan menciptakan koperasi yang paham manajemen.

“Dan harus berbasis digitalisasi, karena saat ini dan kedepannya sudah berbasis digitalisasi. Saya apresiasi kepada Dinas Koperasi UKM yang telah melaksanakan kegiatan manajemen service excellent ini,” tuturnya.

Baca Juga  Pemkot Lubuklinggau Canangkan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih

Dalam kegiatan ini, diisi oleh narasumber dari Dinas Koperasi UKM Provinsi Sumsel, Lembaga Diklat Profesi Sriwijaya Palembang, BNi Kota Lubuklinggau dan Dinas Koperasi UKM Kota Lubuklinggau.

Hadir mendampingi Sekda, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan, H Nobel Nawawi, Staf Ahli III Bidang Kemasyarakatan dan SDM, H Hendri Hermani.

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Redaktur

Baca Lainnya

Pj Wako dan Jajaran Kunker ke Kantor BPKP dan BPK Perwakilan Provinsi Sumsel

27 September 2023 - 07:17 WIB

Pj Wako dan Jajaran Kunker ke Kantor BPKP dan BPK Perwakilan Provinsi Sumsel

Pemkot Lubuklinggau Adakan Operasi Pasar Murah • Dampak Mitigasi El Nino

27 September 2023 - 07:12 WIB

Pemkot Lubuklinggau Adakan Operasi Pasar Murah

Asisten I Pimpin Rapat Monev Pembentukan Kelompok Kadarkum

26 September 2023 - 08:56 WIB

Asisten I Pimpin Rapat Monev Pembentukan Kelompok Kadarkum

Pejabat Pemkot Hadiri Acara Grand Opening Pelatihan dan Sertifikasi MRSP • Via Zoom Meeting

26 September 2023 - 08:52 WIB

Pejabat Pemkot Hadiri Acara Grand Opening Pelatihan dan Sertifikasi MRSP

Kadispora Buka Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Tingkat Provinsi Sumsel

26 September 2023 - 03:03 WIB

Kadispora Buka Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Tingkat Provinsi Sumsel

Pengurus BKMT Kota Lubuklinggau Periode 2023-2028 Dilantik

26 September 2023 - 03:00 WIB

Pengurus BKMT Kota Lubuklinggau Periode 2023-2028 Dilantik
Trending di Lubuklinggau