5. Memasang plastik di bawah atap
Ada kalanya Anda tak sadar jika atap rumah sudah bocor. Tahu-tahu saja, plafon sudah bolong terkena rembesan air hujan dan berwarna kecoklatan bekas air yang mengering. Jika sudah begitu, interior rumah pasti tampak jelek akibat jejak air di plafon. Untuk mencegah terjadinya hal ini, Anda bisa memasang plastik di bawah atap. Plastik ini berperan sebagai penghalang agar air tidak merembes ke dalam rumah ketika genteng sudah bocor.