Oleh: Amelia Cahyanti, Mahasiswa Program Studi Ilmu Politik, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang.
Di Negeri ini, Demokrasi sedang menghadapi ujian yang bertubi-tubi dan muncul di berbagai dimensi. Dalam kehidupan politik negara kelompok Oposisi tentu sangat diperlukan, menentang dan mengkritik kebijakan pemerintah yang berkuasa adalah otoritas dari partai ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Umumnya kelompok ini sangat tegas dalam menyuarakan kebenaran. Mereka kerap mewarnai proses demokrasi, baik pada demokrasi yang berjalan dalam lingkup parlemen ataupun birokrasi lainnya. Oposisi kemudian dapat diartikan sebagai posisi berseberangan dari pemerintahan, atau sebagai partai politik yang berlaku sebagai penentang di dewan perwakilan.