LUBUKLINGGAU-Penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa memimpin rapat koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota Lubuk Linggau di Auditorium Bukit Sulap Perkantoran Pemkot Lubuklinggau, Rabu (1/11/23).
Dalam laporannya, Kepala DPPKB, Deasi Novia menyampaikan tujuan dilaksanakan rakor ini adalah untuk membentuk strategi dan pelaksanaan intervensi terkait percepatan penurunan stunting di Kota Lubuk Linggau.
Sementara itu, Pj Wako, H Trisko Defriyansa dalam arahannya menekankan penurunan stunting di Kota Lubuklinggau dapat terjaga apabila seluruh pihak terkait bersinergi dan bekerjasama guna melaksanakan tugasnya masing-masing.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulillah, sebenarnya Lubuklinggau dinilai berhasil menangani kasus stunting. Oleh karena itu, mari kita jaga prestasi yang sudah diraih itu dengan cara terus meningkatkan kinerja sesuai tupoksi masing-masing,” ujarnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya