Yuk Simak Beberapa Terapi Asam Urat yang Aman dan Efektif!

Tuesday, 12 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Untuk mengobati asam urat, dokter biasanya meresepkan obat pereda nyeri, seperti diclofenac atau ketorolac, serta obat penurun kadar asam urat. Selain itu, terapi asam urat juga bisa dijalani agar gejala penyakit ini lebih cepat membaik.

Asam urat merupakan penyakit radang sendi yang ditandai dengan nyeri parah secara tiba-tiba, kemerahan, panas, dan bengkak pada persendian. Penyakit ini biasanya menyerang sendi di bagian jempol kaki, tetapi bisa juga terjadi di pergelangan kaki, lutut, tangan, atau pergelangan tangan.

Inilah beberapa pilihan terapi asam urat yang ampuh dilakukan:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Banyak minum air putih

Terapi asam urat perlu untuk dilakukan adalah minum air putih yang cukup setiap hari. Tercukupinya kebutuhan air setiap hari berperan penting dalam menjaga kerja ginjal. Bila fungsi ginjal normal, hal ini nantinya dapat mengurangi penumpukan kristal asam urat dan kekambuhan gejala asam urat.

Baca Juga  Beberapa Fakta Unik Lengkuas, Dapat Meredakan Insomnia!

Oleh karena itu, penuhilah kebutuhan tubuh akan air putih minimal 8 gelas setiap hari agar kadar asam urat tetap normal.

2. Konsumsi buah dan sayuran tinggi vitamin C

Konsumsi buah dan sayuran yang mengandung banyak vitamin C juga termasuk dalam terapi asam urat. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa vitamin C dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah.

Vitamin C banyak ditemukan dalam beragam buah dan sayuran, seperti jeruk, stroberi, kiwi, brokoli, paprika, dan kentang.

3. Konsumsi buah ceri

Menurut beberapa penelitian, buah ceri bisa menjadi terapi asam urat yang aman dan efektif. Antioksidan antosianin di dalamnya berperan dalam meredakan peradangan dan mengurangi jumlah asam urat di dalam darah.

Baca Juga  7 Khasiat Dari Buah Peach (Persik)

Penelitian lain juga menyebutkan bahwa mengonsumsi 1 cangkir(250 ml) jus ceri atau 10 buah ceri per hari dapat mengurangi frekuensi kekambuhan gejala asam urat.

Meski buah ceri dapat menurunkan kadar asam urat, perlu diingat bahwa buah ini tidak bisa dijadikan sebagai obat asam urat yang utama.

4. Lakukan kompres dingin

Kompres dingin adalah terapi asam urat yang mudah dilakukan di rumah. Terapi ini juga bisa menjadi pertolongan pertama saat gejala asam urat tiba-tiba kambuh.

Jika sendi mendadak nyeri, segera hentikan segala aktivitas yang Anda lakukan. Lalu, bungkus es dengan handuk tipis yang bersih dan tempelkan pada sendi yang nyeri selama 20 menit. Anda pun bisa menggunakan ice gel yang lebih praktis dan bisa langsung dipakai.
Selain melakukan kompres dingin, Anda juga bisa berendam dalam air dingin untuk meredakan gejala nyeri sendi.

Baca Juga  Mengenal Serotonin dan Fungsinya

5. Konsumsi kunyit

Kunyit mengandung beragam senyawa alami yang bersifat antiradang, antioksidan, dan antinyeri. Karena sifatnya ini, kunyit dapat meredakan peradangan dan mengurangi gejala nyeri sendi pada penderita asam urat.

Guna mendapatkan manfaat kunyit untuk asam urat, Anda bisa mengonsumsi seduhan air kunyit. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan kunyit segar ke dalam sup atau mengonsumsi suplemen kunyit. Namun, sebelum konsumsi suplemen kunyit, Anda disarankan untuk berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu.

Inilah beberapa terapi yang aman dan efektif bagi penderita asam urat, semoga bermanfaat.

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Yuk Simak Beberapa Hal Yang Dapat Menyebabkan Bintik Merah pada Kulit!
Tips Mengatasi dan Mencegah Kaligata!
Catat Macam-Macam Alergi Kulit yang Perlu Anda Ketahui!
Yuk Simak Cara mengatasi Alergi Cuaca!
Tips Mengatasi Alergi Dingin yang Mudah Dilakukan!
5 Tips Menyembuhkan Asam Urat Tanpa Obat yang Sayang Jika Dilewatkan!
Yuk Simak Beberapa Gejala Dari Asam Urat di Kaki yang Penting untuk Dikenali!
Mengulik Beberapa Efek Dari Asam Urat Tinggi!

Berita Terkait

Thursday, 14 November 2024 - 13:43 WIB

Yuk Simak Beberapa Hal Yang Dapat Menyebabkan Bintik Merah pada Kulit!

Thursday, 14 November 2024 - 13:38 WIB

Tips Mengatasi dan Mencegah Kaligata!

Thursday, 14 November 2024 - 13:34 WIB

Catat Macam-Macam Alergi Kulit yang Perlu Anda Ketahui!

Thursday, 14 November 2024 - 13:19 WIB

Tips Mengatasi Alergi Dingin yang Mudah Dilakukan!

Tuesday, 12 November 2024 - 17:32 WIB

5 Tips Menyembuhkan Asam Urat Tanpa Obat yang Sayang Jika Dilewatkan!

Berita Terbaru

Lubuklinggau

Pj Wako Hadiri RUPSLB Bank Sumsel Babel

Thursday, 14 Nov 2024 - 13:54 WIB

Health

Tips Mengatasi dan Mencegah Kaligata!

Thursday, 14 Nov 2024 - 13:38 WIB

Health

Catat Macam-Macam Alergi Kulit yang Perlu Anda Ketahui!

Thursday, 14 Nov 2024 - 13:34 WIB