Daftar Manfaat Tersembunyi Bunga Telang, Pernah Coba!

Friday, 8 March 2024 - 15:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Telang ternate (bahasa Latin: Clitoria ternatea) adalah spesies tumbuhan endemik dan asli pulau Ternate yang termasuk dalam famili Fabaceae. Telang ternate adalah spesies terpopuler dari seluruh spesies dalam genus Clitoria. Bunga berbentuk corong ini paling banyak dijumpai dengan warna biru keunguan, tetapi ada juga yang berwarna putih.
Bunga telang kaya akan senyawa antosianin yang disebut ternatin. Selain itu, bunga ini juga mengandung:
• Vitamin C
• Vitamin B1
• Vitamin B2
• Antioksidan
• Flavonoid
• Kaemphferol
• P-Coumaric acid
• Delphinidin.

Berikut manfaat dari bunga Telang:
1. Menurunkan demam
Bunga telang telah lama digunakan sebagai obat herba alami untuk mengatasi demam dan nyeri akibat peradangan di dalam tubuh. Penelitian menunjukkan bahwa manfaat bunga telang ini diperoleh dari sifat antiradang dalam bunga telang. Selain itu, mengonsumsi teh bunga telang juga dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi selama Anda mengalami demam. Mencukupi asupan cairan, termasuk dengan minum teh bunga telang, akan membantu menurunkan demam.

Baca Juga  Jangan Ditahan! Ini Bahaya Menahan Buang Air Kecil

2. Mencegah pertumbuhan sel kanker
Kandungan flavonoid di dalam bunga telang tidak hanya bersifat antioksidan, tetapi juga antikanker dan antiradang. Pasalnya, senyawa tersebut dapat membantu mengurangi efek negatif dari radikal bebas di dalam tubuh sehingga bisa mencegah terjadinya mutasi gen yang dapat mengakibatkan pertumbuhan sel kanker.

Baca Juga  Kesepian Picu 5 Gangguan Kesehatan Ini

 

3. Mengatasi masalah pernapasan
Manfaat bunga telang untuk kesehatan selanjutnya adalah dapat mengatasi masalah atau gangguan pernapasan. Menurut penelitian berjudul Antiasthmatic effect of roots of Clitorea ternatea Linn, teh bunga telang dapat membantu mengatasi masalah pernapasan seperti asma dan bronkitis, di mana manfaat ini dapat diperoleh dari sifat ekspektoran di dalam bunga telang yang dapat meredakan iritasi di saluran pernapasan.

4. Mengatasi rambut rontok
Jika Anda punya masalah rambut rontok, gunakanlah sampo dan kondisioner yang mengandung bunga telang. Flavonoid yang terkandung dalam bunga telang dapat mengurangi rambut rontok dan merangsang pertumbuhan rambut. Bunga telang bahkan lebih efektif daripada minoxidil dalam mengatasi rambut rontok

Baca Juga  Cegah Osteoporosis Dengan 7 Langkah Ini!

5. Meringankan gejala depresi
Di dalam bunga telang terkandung asam palmitat, yaitu senyawa yang mirip dengan asam linolenat. Asam linoleat sendiri adalah asam lemak omega-3 esensial, yang bisa mengontrol kadar kolesterol dalam darah. Manfaatnya melindungi sistem saraf pusat dari kerusakan. Nah, asam palmitat tersebut memiliki sifat antioksidan yang berperan sebagai antidepresan alami.

Meski ada banyak manfaat bunga telang untuk kesehatan, pastikan konsumsi dengan bijak ya.

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kenali 5 Manfaat Tersembunyi Dari Kacang Tanah
5 Khasiat Keong Sawah, Belom Banyak Diketahui Orang!
5 Khasiat Tersembunyi Dari Telur Asin
Wow Segudang Manfaat Tersembunyi Dari Belut
Ragam Khasiat Dari Telur Puyuh!
Tips Mengatasi Sakit Gigi Yang Terbukti Ampuh
Wow! Fakta Unik Sayur Gambas(Oyong)
Kenalin Khasiat Dari Okra Yang Wajib Kamu Ketahui!
Tag :

Berita Terkait

Tuesday, 14 May 2024 - 11:03 WIB

Pj Wako Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Via Zoom Meeting

Friday, 10 May 2024 - 12:32 WIB

Wamenaker Dianugerahi Gelar Kehormatan Pangeran Rimbun Alam Cipta Negeri

Friday, 10 May 2024 - 12:19 WIB

Wakil Menteri Ketenagakerjaan Resmikan Pembangunan SPPV dan Produktivitas Lubuklinggau

Wednesday, 8 May 2024 - 14:01 WIB

Pj Wako Hadiri Rakor Penyaluran Dana TKD Tahun Anggaran 2024

Wednesday, 8 May 2024 - 13:55 WIB

Pj Wako Keamanan Pangan, Program Prioritas Nasional

Wednesday, 8 May 2024 - 13:44 WIB

Pj Sekda Hadiri Acara Penandatanganan NPHD Pengamanan Pemilukada

Monday, 22 April 2024 - 12:36 WIB

Pj Wako Hadiri Pelantikan Pj Bupati Muba

Tuesday, 2 April 2024 - 13:53 WIB

Pj Wako Hadiri Acara Musrenbang RPJPD Provinsi Sumsel 2024-2045

Berita Terbaru

Lubuklinggau

Pj Wako Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Via Zoom Meeting

Tuesday, 14 May 2024 - 11:03 WIB

Lubuklinggau

Pj Wako Hadiri Rakor Penyaluran Dana TKD Tahun Anggaran 2024

Wednesday, 8 May 2024 - 14:01 WIB

Lubuklinggau

Pj Wako Keamanan Pangan, Program Prioritas Nasional

Wednesday, 8 May 2024 - 13:55 WIB