Rugi Jika Dilewatkan Ini Dia Segudang Khasiat Kacang Bogor

Tuesday, 3 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kacang bogor (Vigna subterranea (L.) Verdc. Syn. Voandzeia subterranea (L.) Thouars) adalah jenis kacang-kacangan budi daya yang kurang populer. Nama ini diberikan karena banyak dijajakan di kota Bogor, Jawa Barat. Tumbuhan ini diperkenalkan ke Indonesia pada awal abad ke-20 sebagai sumber protein baru namun kurang populer karena produksinya yang rendah, sehingga sekarang dianggap sebagai makanan sampingan/camilan. Kacang bogor berasal dari daerah Afrika Tropis, tetapi kini telah menyebar ke berbagai kawasan tropika yang lain. Di dalam 100 gram kacang bogor rebus terdapat sekitar 160 kalori dan beragam nutrisi penting, seperti:

• 61,2 gram air
• 7,7 gram protein
• 2,8 gram lemak
• 27,1 gram karbohidrat
• 2 gram serat
• 56 mg kalsium
• 134 mg fosfor
• 1,4 mg zat besi
• 0,1 mg thiamin (Vitamin B1)

Baca Juga  Yuk Simak! Aneka Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan

Kacang bogor juga mengandung aneka nutrisi lainnya, seperti kalium, magnesium, zinc, tembaga, beta karoten, riboflavin (vitamin B2), niacin (vitamin B3), dan asam amino esensial.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Daftar khasiat dari kacang Bogor:

1. Menjaga kesehatan jantung
Jenis lemak yang terkandung di dalam kacang bogor adalah lemak tak jenuh yang baik untuk kesehatan jantung. Lemak tak jenuh berperan dalam menurunkan risiko terserang penyakit jantung dengan cara menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL).
Tidak hanya itu, kandungan flavonoid pada kacang bogor juga bisa mengurangi peradangan, menurunkan tekanan darah, serta menurunkan risiko terjadinya iskemia yang dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke.

2. Menyehatkan tulang
Kacang bogor mengandung kalsium dan fosfor yang penting untuk kesehatan tulang, terutama pada lansia. Kalsium berperan penting melindungi tubuh dari osteoporosis, radang sendi, dan penyakit tulang lainnya. Kacang ini juga mengandung lisin, asam amino yang biasa ditemukan dalam kacang-kacangan dan makanan berprotein. Asam amino membantu tubuh menyerap lebih banyak kalsium dan mengurangi hilangnya kalsium bersama urine; sehingga melindungi kesehatan tulang.

Baca Juga  Seni dan Kreativitas dalam Membantu Kesehatan Mental

3. Mencegah anemia
Anemia adalah suatu kondisi di mana tubuh kekurangan hemoglobin untuk membawa oksigen ke jaringan tubuh. Mengalami anemia dapat membuat penderitanya pucat, merasa lelah, lemah, dan sakit kepala/pusing. Kacang bogor mengandung zat besi dan nutrisi penting lainnya yang dapat membantu meningkatkan jumlah darah dalam tubuh dan membantu mengurangi efek dari berbagai kondisi kesehatan seperti anemia.

4. Mengurangi risiko kanker
Mengonsumsi kacang bogor secara teratur juga dinilai dapat mengurangi risiko terkena kanker. Hal ini berkat kandungan antioksidan tanin di dalam kacang bogor yang bersifat antikanker. Penelitian menunjukkan bahwa tanin bermanfaat dalam menghambat pertumbuhan sel kanker dan mencegah beberapa jenis kanker, seperti kanker payudara, ovarium, paru-paru, hati, dan prostat.

Baca Juga  Tips Mengatasi Sakit Kepala, Yuk Simak!

5. Mendukung fungsi tubuh
Kacang Bogor mengandung asam amino lisin dan leusin yang berperan dalam produksi hormon dan energi tubuh. Lisin adalah kandungan yang berperan dalam produksi hormon, energi dan kekebalan tubuh. Sementara leusin berperan dalam memperbaiki jaringan dan otot. Kandungan tersebut juga dapat mendukung produksi hormon pertumbuhan, mengatur kadar gula darah dan mempercepat proses penyembuhan luka.

Demikianlah beberapa manfaat dari kacang bogor, semoga bermanfaat.

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Jangan Anggap Remeh Khasiat Dari Buah Pir, Bagi Tubuh!
Ketahui 5 Khasiat Buah Manggis Bagi Kesehatan!
Daftar Minuman Sehat Untuk Penderita Asam Lambung, Minat Mencoba?
Mengulik Berbagai Khasiat Daun Sirih, Yang Sayang Jika Dilewatkan!
Daftar Minuman Pencegahan Perut Buncit, Yuk Simak!
Keren Banget Khasiat Dari Buah Kelengkeng, Bagi Tubuh!
5 Khasiat Tersembunyi Sayur Selada, Bagi Tubuh!
Rugi Jika Dilewatkan 5 Khasiat Dari Buah Jeruk!

Berita Terkait

Wednesday, 11 September 2024 - 15:17 WIB

Jangan Anggap Remeh Khasiat Dari Buah Pir, Bagi Tubuh!

Wednesday, 11 September 2024 - 15:08 WIB

Ketahui 5 Khasiat Buah Manggis Bagi Kesehatan!

Wednesday, 11 September 2024 - 15:00 WIB

Daftar Minuman Sehat Untuk Penderita Asam Lambung, Minat Mencoba?

Wednesday, 11 September 2024 - 14:53 WIB

Mengulik Berbagai Khasiat Daun Sirih, Yang Sayang Jika Dilewatkan!

Wednesday, 11 September 2024 - 14:47 WIB

Daftar Minuman Pencegahan Perut Buncit, Yuk Simak!

Berita Terbaru