Woow! Ini Dia Daftar Manfaat Kolang-kaling Yang Tersembunyi!

Wednesday, 13 March 2024 - 08:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kolang-kaling (buah atap) adalah nama camilan kenyal berbentuk lonjong dan berwarna putih transparan dan mempunyai rasa yang menyegarkan. Kolang kaling yang dalam bahasa Belanda biasa disebut glibbertjes yang secara harafiah berarti “benda-benda licin kecil” ini dibuat dari biji pohon aren (Arenga pinnata) yang berbentuk pipih dan bergetah. Untuk membuat kolang-kaling, para pengusaha kolang kaling biasanya membakar buah aren sampai hangus, kemudian diambil bijinya untuk direbus selama beberapa jam. Biji yang sudah direbus tersebut kemudian direndam dengan larutan air kapur selama beberapa hari sehingga terfermentasikan.
Berikut kandungan gizi dalam kolang-kaling:
• Galactomannan
• Vitamin C
• Zat besi
• Pati
• Serat
• Kalsium
• Fosfor.
Peredaran kolang-kaling dipasaran biasanya ditandai dengan datangnya bulan suci Ramadhan seperti yang diketahui kolang-kaling adalah salah satu menu wajib berbuka puasa di bulan Ramadhan, kolang-kaling sering di olah menjadi berbagai aneka minuman yang menyegarkan. Namun siapa sangka buah yang kerap di jumpai dibulan suci Ramadhan ini ternyata banyak memiliki khasiat serta manfaat bagi tubuh. Berikut khasiat serta manfaat dari buah kolang-kaling:

Baca Juga  Suka Pedas? Coba Kenali Efek Buruk Dari Konsumsi Makanan Pedas!

1. Dapat menurunkan berat badan
Menurut penelitian, 100 gram kolang-kaling mengandung hingga 0,69 gram protein, 4,0 gram karbohidrat, 1 gram kadar abu dan 0,95 gram serat kasar. Kadar airnya pun mencapai 94%, sehingga membuatnya sangat segar saat dikonsumsi. Gelatin yang terkandung dalam kolang-kaling juga memiliki efek rasa kenyang. Sehingga, jika sedang memiliki nafsu makan berlebihan, kolang-kaling bisa meredakannya dengan efek kenyang yang dirasakan. Cocok untuk kamu yang sedang menjalankan diet.

2. Dapat mengobati radang sendi
Buah kolang-kaling ternyata dapat berfungsi sebagai obat radang sendi, kandungan zat galaktomanan pada kolang-kaling memiliki khasiat untuk menyembuhkan atau minimalnya dapat meredakan penyakit pada radang sendi. Untuk mendapatkan manfaatnya, maka konsumsi dengan direbus tanpa memakai segala macam perwarna dan gula.

Baca Juga  Kenali Lemak Trans, Lemak yang Berbahaya Bagi Tubuh

3. Mencegah dehidrasi
Kadar air yang terkandung di dalam kolang kaling relatif tinggi. Kolang kaling mampu membantu tubuh kamu terhindar dari dehidrasi.Selain kandungan air yang cukup tinggi, kolang kaling memiliki kandungan lain seperti vitamin dan mineral yang ada di dalamnya. Dehidrasi adalah kondisi tubuh kehilangan banyak cairan daripada yang didapatkan.

4. Menjaga kekuatan tulang
Kolang-kaling merupakan sumber kalsium yang baik bagi tubuh. Kalsium dapat menjaga kesehatan tulang serta memperkuatnya, sehingga membantu mencegah osteoporosis.Osteoporosis ditandai dengan kepadatan tulang yang mengalami penurunan. Salah satu langkah pengobatannya adalah dengan menerapkan pola hidup sehat, yakni konsumsi asupan bergizi seimbang serta olahraga secara teratur.

Baca Juga  4 Khasiat Daun Salam Bagi Kesehatan, Pernah Coba?

5. Mencegah anemia
Di antara berbagai mineral yang terdapat pada kolang-kaling, zat besi adalah salah satunya. Zat besi diperlukan untuk menghasilkan hemoglobin, yang penting untuk pasokan oksigen ke berbagai jaringan tubuh. Kecukupan zat besi dalam tubuh dapat mencegah timbulnya anemia.Oleh karena itu, konsumsi kolang-kaling bermanfaat untuk anemia, asalkan disertai dengan asupan bergizi lainnya.

Demikianlah khasiat serta manfaat dari buah kolang-kaling untuk kesehatan.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kenali 5 Manfaat Tersembunyi Dari Kacang Tanah
5 Khasiat Keong Sawah, Belom Banyak Diketahui Orang!
5 Khasiat Tersembunyi Dari Telur Asin
Wow Segudang Manfaat Tersembunyi Dari Belut
Ragam Khasiat Dari Telur Puyuh!
Tips Mengatasi Sakit Gigi Yang Terbukti Ampuh
Wow! Fakta Unik Sayur Gambas(Oyong)
Kenalin Khasiat Dari Okra Yang Wajib Kamu Ketahui!

Berita Terkait

Thursday, 16 May 2024 - 14:09 WIB

Pj Sekda Sidak Pasar

Thursday, 16 May 2024 - 14:04 WIB

Pj Ketua TP PKK Hadiri Pembukaan Expo HUT Dekranas Di Surakarta

Thursday, 16 May 2024 - 13:59 WIB

Taman Kurma akan Disulap Menjadi Alun-alun Merdeka

Thursday, 16 May 2024 - 13:51 WIB

Pj Wako Lubuklinggau Hadiri Rapat Paripurna Istimewa Peringatan Hari Jadi Provinsi Sumsel ke 78

Thursday, 16 May 2024 - 13:46 WIB

TP PKK Kota Lubuklinggau Hadiri Acara Puncak HKG ke-52 Wakili Provinsi Sumsel

Tuesday, 14 May 2024 - 11:03 WIB

Pj Wako Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Via Zoom Meeting

Friday, 10 May 2024 - 12:32 WIB

Wamenaker Dianugerahi Gelar Kehormatan Pangeran Rimbun Alam Cipta Negeri

Friday, 10 May 2024 - 12:19 WIB

Wakil Menteri Ketenagakerjaan Resmikan Pembangunan SPPV dan Produktivitas Lubuklinggau

Berita Terbaru

Lubuklinggau

Pj Sekda Sidak Pasar

Thursday, 16 May 2024 - 14:09 WIB

Lubuklinggau

Pj Ketua TP PKK Hadiri Pembukaan Expo HUT Dekranas Di Surakarta

Thursday, 16 May 2024 - 14:04 WIB

Lubuklinggau

Taman Kurma akan Disulap Menjadi Alun-alun Merdeka

Thursday, 16 May 2024 - 13:59 WIB